pict by Google
Assalamualaikum.. selamat pagi sahabat blogger! Terima kasih yang sudah sempatin mampir ke blog ini. Walaupun sih, yang punya blog hampir kelupaan kalo punya blog hahahaha *tertawa tanpa rasa bersalah*. Uda berapa lama yaa gak update postingan lagi? Ya ampun.. jari-jari tangan sampe rasanya kaku mau nulis apaan ketika mau memulai nulis lagi :D
Maaf sebelumnya karena sering alpha berkunjung ke rumah-rumah blog sahabat. Kemarin-kemarin masih sibuk nyekripsi, bikin laporan akhir, riwa-riwi ngampus. Aduuuh, berasa kampus adalah pacar kedua deh hahah. Kalau uda kayak gini baru deh kerasa kalau umur udah mulai tuwir. Mahasiswa tingkat akhir. Lebih pedihnya lagi kalau ada yang nyebut mahasiswa yang tinggal nunggu diusir sama kampus. Gak tau deh itu sebutan darimana -___- Jadi berasa bukan saatnya main-main lagi.
Ya seperti kesibukan mahasiswa tingkat akhir lainnya, kegiatanku sekarang adalah melalangbuana mencari pekerjaan, hehe. Sudah beberapa kali ikut psikotest beda-beda perusahaan. Apapun deh dicoba, mulai dari yang masih ada bau-baunya dengan teknik sesuai jurusanku ataupun yang nylentang banget: jadi content writer! Hahaha. Keras kepala emang diriku ini, Setelah ditolak sama Kapanlagi.com, eh ada lowongan dari Netwerk ndaftar juga XD (selalu memegang prinsip: kesempatan dan keberuntungan tidak datang 2x).
Apa kabar skripsiku? Alhamdulillah.. urusan dengan coding-mengcoding, desain basis data, desain tampilan, desain sistem, WBS, usecase, dan lain-lain sudah selesaaaai!! Hip hip horaaaiy. Makanya tuh, awal postingan ini gambarnya sudah menjelaskan betapa bahagianya hatiku saat ini :p
Mungkin semua sahabat blogger belum tahu apa yang aku buat dalam skripsiku ini. Web Pembuat Puisi Otomatis Menggunakan Metode Monte Carlo, itu adalah judul skripsiku. Keren? Yaiya dong keren, yang ngasih ide aja omku: Pak Achmad Basuki (dosen PENS Surabaya). Buatnya? Hahaha gak kalah keren. Sampai pengen nangis-nangis tiap malam. Susahnya minta ampuuuuun :(
Dengan bantuan waktu, tenaga, ide dari omku juga.. sampai dibelani pulang berkali-kali (padahal aku-nya ini gak hobi pulang cuma buat satu-dua hari doang), Akhirnya.. selesai juga aplikasi skripsiku ini *nangis terharu*.
Gambar diatas adalah tampilan awal aplikasinya. Jadi disini ceritanya, web ini akan menampilkan puisi secara otomatis dengan hanya memilih tema yang telah disediakan. Ada 5 tema, yaitu tema cinta, kasih sayang, perjuangan, renungan, dan tokoh.
Semisal disini memilih tema cinta, maka ketika user menekan tombol biru dibawahnya, hasil puisi yang ditampilkan seperti ini:
Memang hasilnya tidak sebagus buatan manusia. Apalagi dibandingin sama puisi karyanya mas
Andri, beuh jangan ditanya deh hahaha. Karena memang hasil puisi aplikasi ini disesuaikan dengan bank puisi yang sebelumnya di upload oleh admin. Waktu itu karena waktu yang diberikan tinggal dikit, jadinya aku ambil secara acak di internet dan buku yang aku punya. Kalau bank puisi yang disimpan adalah puisi karya Chairil Anwar dan penyair terkenal lainnya, kemungkinan besar hasilnya lebih baik lagi :)
Bagaimana nilai dari skripsiku? Belum dikasih tahu dapat nilai berapa. Aku pasrahkan semuanya sama dosen-dosen pembimbing dan pengujiku. Akan surprise pada saat wisuda nanti (18 oktober 2014). Soalnya waktu yudisium gak dikasih tahu nilainya.. cuma diumumin LULUS dan disiram sama campuran air + sunlight (berasa tumpukan piring kotor) -__-
Ini masih mending sih, dibandingin ITS angkatannya bapak dulu sewaktu beliau masih kuliah. Pengumuman yudisium langsung dimasukkin danau kotor depan gedung fakultas dan semua yang dipakai hari itu langsung diminta sama adik kelas. Pulang pakai apa? Entahlah, aku sendiri gak bisa membayangkannya :|
Habis siraman jasmani di belakang gedung AH Politeknik Negeri Malang
Padahal sebelumnya, kami pada kece-kece lho. Cantik-cantik, cakep-cakep, caem-caem deh. Seragam hitam putih yang aku pakai waktu itu barusan selesai aku cuci dan seterika. Lah kok sampai kampus langsung dihajar air habis-habisan sama dosen. Hahaha lucu sih, ada cerita buat nanti diceritakan sama anak cucuku :')
Tampilan kami sebelum proses penyiraman jasmani :D
Seru? Ya serulah.. pengalaman pertama mau kelulusan ada prosesi kayak gini segala. Kalau katanya dosenku, "buat yang cewek-cewek latihan buat penyiraman yang sebenarnya". Wakakakak pemikirannya sudah kesana saja *LOL.
Selamat buat kita... Lulusan pertama Teknik Informatika Politeknik Negeri Malang angkatan 2010. Selamat buat kita... yang akan keluar dari POLINEMA menjadi sosok yang lebih mandiri. Sudah gak bawa-bawa nama kampus lagi, tapi tetap harus istiqomah melakukan yang terbaik untuk kampus biru tercinta kita yes?! :)
Terima kasih untuk dosen-dosen yang selalu membimbing kami tanpa lelah, Nasehatnya, waktunya untuk mendengarkan curhatan kami, tenaganya, bantuan pikirannya, dan segala hal yang belum bisa kami balas saat ini. Spesial untuk DPA tersayang kami, bu Atiqah, yang selalu mencereweti angkatan kami.. Pak Cahya, selaku pembimbing 1 yang suabaaar dengan ke-lemot-an saya, hihi., Bu Dwi Puspitasari, selaku pembimbing 2 yang selalu memberikan masukkan untuk laporan akhir dan artikel saya.., Mbak Shinta, yang selalu menyediakan waktu, kosan, rok, dan sepatunya untuk aku pinjam selama sidang hehehe.
Luaaaaarrr biasa terima kasih untuk kalian.. TEKNIK INFORMATIKA POLITEKNIK NEGERI MALANG ANGKATAN PERTAMA! Atas bantuan, semangat, waktu, pembelajaran bermakna, dan segala-galanya. Khususnya buat mbak Fafa, Dhidi, Nora, Iis, Excel, Nanda, Vinny, dan my love Chandra. Aku bahagia sekali bertemu kalian *muaaah*.